Jumat, 31 Mei 2024

CHLAMYDIOSIS PADA KUCING


ETIOLOGI

Chlamydiosis pada kucing adalah infeksi pada mata disebabkan Chlamydophila felis.
Bakteri Chlamydophila mudah menular antar kucing di segala umur, namun penyakit ini sering ditemukan pada pada anak kucing (umur 5 - 12 minggu) dan kucing dalam suatu komunitas seperti cat-breeder dan shelter kucing.

GEJALA KLINIS 

Tanda-tanda kucing terjangkit Chlamydiosis di antaranya:

Konjungtivitis 

Merupakan peradangan pada konjungtiva/selaput dan kelopak mata, seperti kemerahan, bengkak, bahkan sampai bola mata tidak terlihat. Selain itu biasanya terdapat leleran air mata(belek), awalnya berwarna bening, lama kelamaan jika tidak di treatment akan menjadi berwarna kuning atau kehijauan. 

Demam 

Gejala ini dapat muncul karena demam merupakan reaksi awal tubuh untuk melawan bakteri. 

Lesu 

Kucing terlihat tidak nafsu makan dan malas untuk beraktivitas.

Bersin, flu 

Pada beberapa kasus muncul gejala bersin dan beringus, di kasus-kasus berat yang terlambat ditangani serta imun tubuh kucing buruk, bisa berdampak di paru-paru kucing yang terjangkit infeksi, menyebabkan pneumonia (radang paru-paru). 

DIAGNOSA 

Cara mendiagnosa kucing yang terjangkit infeksi ini, yaitu: 

  • Melihat gejala klinis yang muncul 
  • Pemeriksaan darah (Hematologi) 

Pada pemeriksaan hematologi akan terlihat leukositosis / peningkatan sel darah putih. 
  • X-RAY/ Rongent
Dilakukan apabila menunjukkan gejala flu dan kesulitan bernafas, untuk mengetahui kondisi paru-paru.

PENGOBATAN/ TREATMENT

Treatment yang diberikan untuk kasus ini adalah:

  •  Antibiotik, selama 2-4 minggu.
  • Salep mata 2x sehari.
  • Obat-obatan suportif jika muncul gejala flu (mukolitik dan suplemen imun)
  • Pengangkatan bola mata, jika sudah infeksi berat, dan bola mata sudah rusak/tidak berfungsi lagi. 

PENCEGAHAN 

Pencegahan yang dapat dilakukan untuk infeksi Chlamydiosis adalah vaksinasi. Meskipun vaksinasi tidak mencegah kucing tertular bakteri tsb, namun vaksinasi akan meminimalisir keparahan penyakit jika terjangkit. Selain itu kebersihan lingkungan yang terjamah oleh kucing juga sangat penting untuk dijaga.

KESIMPULAN 

Infeksi chlamydiosis merupakan infeksi bakteri yang biasa menyerang kitten dengan kondisi system imun yang belum sempurna (usia 5-12 minggu). Infeksi ini bisa dicegah keparahannya jika kitten sudah diberikan vaksinasi. Gejala-gejala yang biasa muncul adalah infeksi pada mata serta saluran nafas bagian atas, serta pasifnya tingkah laku. Jika melihat kucing anda menunjukkan gejala tsb segera bawa ke dokter hewan agar langsung ditangani sehingga infeksi bisa teratasi dan tidak semakin parah. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar